6 Rekomendasi Kandungan Skincare Untuk Kulit Berminyak

Kulit wajah berminyak

Memiliki tipe kulit berminyak sering kali membuat aku jadi tidak percaya diri. Kulit berminyak dapat membuat wajah terlihat lebih kusam dan mudah berjerawat.

Untuk mengatasi kulit berminyak, aku jadi lebih selektif lagi dalam mencari skincare yang sesuai dengan jenis kulitku.

Penting sekali untuk memilih kandungan skincare yang cocok agar dapat mengatasi kulit berminyak.

Melalui artikel ini aku mau membahas mengenai kulit berminyak dan kandungan skincare apa saja yang cocok untuk kulit berminyak.

Kulit Menghasilkan Minyak Alami

Kulit Menghasilkan Minyak Alami

Yes, kulit kita dapat memproduksi minyak alami yang biasa disebut sebum. 

Mengutip dari healthline.com, sebum adalah zat berminyak seperti lilin yang diproduksi oleh kelenjar sebaceous pada tubuh. Zat ini berada di lapisan tengah kulit dekat folikel rambut yang disebut sebagai lipid.

Minyak berlebih yang dihasilkan oleh kulit berasal dari campuran lipid (molekul mirip lemak) dalam jumlah banyak sehingga membentuk sebum.

Fungsi Sebum

Sebum memiliki fungsi untuk melindungi dan menjaga kelembaban pada kulit. 

Tidak hanya itu, sebum juga dapat mengangkut antioksidan yang larut dalam lemak ke permukaan kulit, antimikroba, bahkan beberapa peneliti berasumsi sebum dapat membantu melepaskan feromon.

Namun produksi sebum yang berlebihan dapat membuat kulit berminyak. Kulit berminyak lebih rentan mengalami permasalahan kulit seperti komedo, kulit kusam hingga jerawat. 

Hal ini dikarenakan penyumbatan pada pori-pori sehingga menyebabkan penumpukan bakteri, kotoran dan sel kulit mati.

Baca juga:

Cara Merawat Kulit Berjerawat Agar Tidak Muncul Jerawat Baru

Tanda-Tanda Penuaan Dini Pada Wajah, Kenali Sebelum Terlambat!

Bagaimana Cara Merawat Kulit Wajah Yang Benar Untuk Remaja?

Kandungan Skincare Untuk Kulit Berminyak

Melalui artikel ini aku mau membahas mengenai kulit berminyak dan kandungan skincare apa saja yang cocok untuk kulit berminyak.

Salah satu cara untuk mengatasi kulit berminyak adalah dengan menjaga kelembaban kulit. Berikut adalah kandungan pada skincare yang dapat digunakan untuk mengatasi kulit berminyak.

Salicylic Acid 

Salicylic Acid alias Asam Salisilat merupakan salah satu kandungan yang cocok digunakan untuk pemilik kulit berminyak.

Kandungan ini dapat membersihkan kotoran yang menyumbat pori-pori, meredakan radang dan mengangkat sel kulit mati.

Niacinamide

Niacinamide merupakan bahan aktif yang dikenal mampu mengurangi sebum dan minyak pada wajah. 

Kandungan bahan aktif ini dapat dijumpai pada pelembab dan serum.

Hyaluronic Acid

Untuk menjaga kulit bebas minyak, hal yang perlu diperhatikan pertama kali adalah dengan menjaga kelembaban kulit wajah. 

Hyaluronic Acid merupakan salah satu bahan pada skincare yang dapat membantu menghidrasi kulit, sehingga kulit terasa lebih lembab dan kenyal.

Witch Hazel

Selanjutnya ada witch hazel yang merupakan bahan alami untuk membantu mengatasi kulit berminyak.

Witch hazel mengandung tanin yang bersifat astringen (mengandung tinggi air) dan antioksidan.

Vitamin C

Vitamin C mengandung antioksidan dan dapat membantu melawan radikal bebas yang merusak kulit. 

Selain itu vitamin C juga berfungsi untuk mengatasi jerawat, memudarkan noda bekas jerawat, flek hitam, hingga mengatasi hiperpigmentasi.

Sebagai perhatian, penggunaan vitamin C sebaiknya tidak berbarengan dengan skincare yang mengandung niacinamide ya.

Centella Asiatica

Centella asiatica merupakan salah satu bahan skincare yang biasa digunakan sebagai pelembab kulit.

Kandungan beta-karoten dan fitokimia dapat menjaga kulit tetap ternutrisi dan terhidrasi.

Skincare dengan kandungan centella asiatica dapat membantu menyeimbangkan pH kulit, mencerahkan, merawat kulit berjerawat, menyegarkan dan melembabkan kulit.

Baca juga:

Everyday Sunscreen Laidlunos, Rekomendasi Sunscreen Untuk Kulit Berminyak

[Review] Rangkaian Produk Senka untuk kulit berminyak

[Review] RDL Sabun Papaya with Papaya Extract Untuk Kulit Berjerawat

Tahapan Menggunakan Skincare Yang Benar

Setelah mengetahui kandungan bahan skincare yang baik untuk kulit berminyak. Selanjutnya aku mau menjelaskan mengenai urutan rangkaian produk skincare yang benar. Jangan sampai salah yaa!

  1. Cleanser

Urutan penggunaan skincare yang benar adalah dengan membersihkan wajah terlebih dahulu. Teman-teman bisa melakukan double cleansing agar wajah bersih dari kotoran, sisa make up dan minyak berlebih.

Aku menggunakan facial wash dari Clean & Clear Foaming Face Wash yang mengandung pelembab 4x lebih banyak.

  1. Toner

Selanjutnya aplikasikan toner ke wajah dengan menggunakan kapas. Pilih toner yang memiliki kandungan salicylic acid ataupun daun centella asiatica untuk mengatasi kulit berminyak.

Ilustrasi menggunakan toner dengan kapas
Ilustrasi menggunakan toner dengan kapas

Untuk toner aku menggunakan Npure Face Toner Centella Asiatica sebagai hydrating toner. Ini adalah salah satu toner paling the best yang pernah aku coba dan cocok dengan kulit berminyak.

  1. Serum

Tahap berikutnya, aplikasikan serum untuk kulit berminyak. Pilih serum dengan kandungan bahan hyaluronic acid dan ceramide dengan klaim non-comedogenic.

Serum yang aku gunakan masih dari produknya Npure, yaitu Npure Centella Face Primer Serum. Serum ini enak banget diaplikasikan ke wajah, tidak lengket, dan langsung meresap ke kulit.

  1. Pelembab

Untuk mengunci kelembaban pada wajah berminyak. Gunakan pelembab dengan kandungan witch hazel, memiliki tekstur water-based yang ringan, dan tidak memberikan efek lengket di kulit.

Untuk pelembab, aku rekomendasikan Dear Me Beauty Skin Barrier Water Cream. Moisturizer ini ringan banget di wajah dan dapat menjaga kelembaban kulit.

  1. Sunscreen

Terakhir, jangan lupa untuk selalu mengaplikasikan sunscreen sebelum beraktivitas ke luar rumah.

Gunakan sunscreen dengan minimal SPF 30 PA++++, pilih sunscreen dengan tekstur gel dan lotion, dan utamakan chemical sunscreen untuk mengurangi potensi jerawat muncul.

Aku pakai Erha Perfect Shield Clearly Light Sunscreen  SPF 50/ PA++++ . Sunscreen ini diformulasikan untuk kulit berminyak, tidak meninggalkan whitecast dan rasanya sangat ringan di kulit.

Penutup

Merawat kulit berminyak ternyata tidaklah sulit, perhatikan kandungan skincare yang akan digunakan, pilih produk yang sesuai dengan jenis kulit kita ya.

Kunci utama dalam merawat kulit berminyak adalah dengan menjaga kulit tetap lembab.

Yuk rawat kulit kita dengan mulai menggunakan basic skincare.

Logo irraoctavia com baru

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *