ERHA Ultimate Acne Cure – Setelah sekian lama akhirnya aku kembali melakukan Acne Peeling di Erha Derma Center Cimanuk, Bandung. Kayaknya terakhir kali menginjakkan kaki lagi di sini tuh pas lulus kuliah, ketika jerawat lagi parah-parahnya. Sekarang setelah 8 tahun berlalu akhirnya aku ke sini lagi.
Dari dulu aku suka banget perawatan di Erha. Soalnya klinik ini punya ruang tunggu yang luas dan nyaman banget kayak lagi di lobby hotel bintang 5, staffnya juga ramah-ramah, dokternya juga baik banget, mau mendengarkan permasalahan kulit wajahku dengan baik.
Kali ini aku kembali ke Erha Derma Center dengan membawa permasalahan yang hampir sama, jerawat aktif. Walau tidak separah dulu, namun jerawat ini cukup mengganggu. Apalagi permasalahan di area hidungku yang terindikasi Rosacea, gangguan kulit wajah yang ditandai dengan kulit kemerahan dan bintik yang menyerupai jerawat. Makanya aku harus memastikan apakah benar Rosacea atau bukan.
Erha memiliki program yang bernama Erha Ultimate Acne Cure, dimana program ini merupakan solusi atas segala permasalahan kulit berjerawat. Lebih lengkapnya mari kita simak penjelasan berikut.
Erha Ultimate Acne Cure
Erha Ultimate Acne Cure merupakan treatment yang disediakan oleh Erha Derma Center yang dapat membantu mengatasi permasalahan jerawat pada wajah sehingga bebas dari jerawat dan tampil lebih percaya diri lagi.
Erha Ultimate Acne Cure juga memberikan layanan personalized therapy yang menyeluruh yang disesuaikan dengan kondisi dan permasalahan jerawat. Yang dimana treatmentnya akan ditangani langsung oleh Skin Expert menggunakan teknologi terbaru dari Erha. Terdapat lima program pada Erha Ultimate Acne Cure, seperti:
No Acne No Cry Program
Yang pertama ada No Acne No Cry program yang merupakan solusi untuk mengatasi masalah jerawat. Mulai dari permasalahan jerawat yang ringan, sedang, hingga berat.
Acne Finale – Acne Scar Program
Selanjutnya ada Acne Finale – Acne Scar program yang merupakan solusi untuk mengatasi bekas jerawat berupa jaringan paru (bopeng) pada wajah.
Acne Finale – Skin Redness Program
Program yang satu ini merupakan solusi untuk mengatasi bekas jerawat kemerahan atau yang biasa kita sebut PIE (Post Inflammatory Erythema).
Acne Finale – Dark Spot Program
Next ada Acne Finale – Dark Spot Program yang merupakan solusi mengatasi bekas jerawat kehitaman atau PIH (Post Inflammatory Hyperpigmentation)
Acne Finale – Ultimate Program
Yang terakhir ada Ultimate Program yang merupakan solusi untuk mengatasi berbagai jenis bekas jerawat sekaligus, seperti bekas jerawat kemerahan, noda kehitaman dan jaringan parut (bopeng) pada wajah.
Setiap program Erha Ultimate Acne Cure memiliki Treatment Plan yang dapat dipilih, seperti:
Product Plan
Pada treatment plan ini kita akan mendapatkan konsultasi dengan Dokter/Dermatolog dan rangkaian produk yang sesuai dengan kondisi kulit kita. Durasinya mulai dari 1 bulan dengan harga mulai dari Rp687.000.
Basic Plan
Treatment basic plan mendapatkan konsultasi dengan Dokter/Dermatolog, rangkaian produk dan Skin Rejuvenation Treatment. Durasi plan ini mulai dari 1 bulan dengan harga mulai dari Rp1.162.000.
Advance Plan
Advance plan merupakan treatment plan yang berfungsi untuk mengurangi kemerahan kulit bekas jerawat secara optimal. Untuk plan ini akan mendapatkan konsultais dengan Dokter/Dermatolog, rangkaian produk, Skin Rejuvenating Treatment dan Vascular Laser Treatment. Durasinya mulai dari 1 bulan dengan harga Rp1.837.000.
Berdasarkan hasil konsultasi dengan dokter, aku mengikuti program No Acne No Cry Basic Plan. Karena aku memiliki beberapa jerawat aktif, sehingga program ini cocok untukku.
Pengalaman Konsultasi Di Erha Derma Center Cimanuk Bandung
Pada saat aku ke Erha Derma Center kondisinya lumayan ramai. Tetapi tidak penuh sesak karena jumlah pengunjung juga dibatasi. Setiap kursi diberi penanda untuk menjaga jarak, apabila ada yang melanggar siap-siap ditegur oleh bapak satpam.
Pertama aku diminta untuk mengisi google form mengenai tujuan datang ke Erha. Apakah untuk berkonsultasi atau hanya mengambil obat saja. Setelah itu aku akan diberi nomor urut konsultasi ke dokter.
Karena waktu menunggunya cukup lama, aku sambil lihat-lihat produknya Erha Apothecary yang tersedia di ruang tunggu lantai dasar. Lengkap banget produknya dan semua bisa dibeli secara langsung.
Rangkaian Produk ERHA Tersedia di Watsons dan AEON
[REVIEW] Erhair Hair Growth Series Untuk Rambut Rontok
Setelah menunggu selama 10 menit, akhirnya aku diminta untuk naik ke lantai 3 di mana ruangan dokter berada. Di sini aku diminta untuk menunggu nomorku di panggil. Tidak perlu khawatir karena ruang tunggu di lantai 3 juga sama nyamannya dengan ruang tunggu di lantai dasar.
Setelah nomorku dipanggil, aku konsultasi dengan dr. Diana Devi Ariana. SpKk. Dokter Diana ramah banget, ia mendengarkan permasalahan kulit yang sedang aku alami. Dia juga menjelaskan mengenai penyebab jerawat yang ada di wajah dan bagaimana cara merawatnya.
Terkait dengan kondisi hidungku ini, alhamdulillah kata dokter itu buka Rosacea. Karena pemicunya bukan karena habis memakan makanan pedas atau meminum minuman panas dan munculnya juga gak sering. Fix sih cuma jerawat aja yang suka muncul tiba-tiba. Bersyukur banget karena area hidungku ini bisa sembuh. Hari itu aku disarankan untuk melakukan Acne Peeling.
Apa Itu Acne Peeling?
Acne peeling merupakan tindakan medis berupa eksfoliasi kulit ringan pada kulit berjerawat dengan menggunakan cairan peeling kimiawi, untuk kasusku menggunakan cairan BHA 30%. Tujuannya untuk membersihkan area lemak, melepaskan sel kulit mati, membersihkan komedo, debris dan kotoran.
Tindakannya dilakukan oleh dokter dan perlu dilakukan secara rutin agar mendapatkan hasil yang maksimal.
Facial Acne Treatment di Calysta Skin Care Clinic
Pengalaman Acne Facial di SkinEthica Bandung
Facial Acne Glow di MS Glow Aesthetic Clinic Bandung
Tindakan Acne Peeling
Sebelum melakukan tindakan Acne Peeling, kita diwajibkan untuk menggunakan APD terlebih dahulu. Selanjutnya aku diberi cairan antiseptik dalam botol kaca berukuran kecil untuk kumur-kumur. Aku salut banget sama langkah-langkah pencegahan penyebaran Covid 19 ini.
Kayaknya selama aku treatment, protokol kesehatan di Erha ini lebih baik. Nilai plus untuk Erha dikondisi saat ini.
Setelah kumur-kumur, aku diminta untuk berbaring di tempat tidur yang telah disediakan. Proses peeling dilakukan oleh dokter, jadi gak perlu khawatir. Oiya, sebelumnya aku juga menandatangi formulir persetujuan untuk melakukan tindakan Acne Peeling.
Proses peeling ini berlangsung sekitar 40 menit. Sebelumnya dokter sudah memberi tahu gejala yang diakibatkan dalam proses peeling. Seperti rasa gatel dan perih. Namun, buatku selama proses ini aku tidak merasakan gejala apapun.
Setelah 30 menit berlalu, saatnya wajah dibersihkan. Ternyata sensasinya lebih terasa ketika wajah sedang dbersihkan. Rasanya kulit jadi perih dan gatal, apalagi area sela-sela hidung. Kata mbaknya sih wajar, nanti juga hilang. Ternyata tidak perlu waktu lama rasa perihnya hilang.
Selesai peeling, aku diarahkan untuk konsultasi lanjutan dengan dr. Risya Ratu Rivai. Di sini dr. Risya menjelaskan mengenai produk apa saja yang boleh dan tidak boleh digunakan dalam jangka waktu 3-4 hari setelah melakukan tindakan peeling.
Pengambilan Produk Skincare
Setelah konsultasi dan tindakan, aku menuju farmasi untuk menebus produk skincare yang sudah diresepkan oleh dr. Diana sebelumnya. Produk yang aku dapatkan adalah sabun cuci muka, cream pagi 1 yang merangkap sebagai cream malam juga, cream pagi 2 dan obat totol jerawat.
[Review] ERHA 21 DF Age Corrector Series
Biaya Treatment Acne Peeling Di Erha Derma Center Bandung
Untuk rincian biaya treatment acne peeling di Klinik Erha, sebagai berikut:
- Konsultasi dengan dokter: Rp225.000
- Single Acne Peeling: Rp495.000
- APD: Rp50.000
- Produk skincare mulai dari Rp73.000 (tergantung yang diresepkan oleh dokter)
Hasil Setelah Treatment Di Klinik Erha
Seminggu setelah melakukan perawatan, wajahku terasa lebih bersih dan cerah. Bekas jerawatnya mulai memudar dan jerawat-jerawat kecil cepat mengering, namun yang aku perhatikan adalah jerawat mendem yang mulai keluar. Bisa dilihat dari fotonya kalau wajahku semakin cerah namun muncul jerawat di tempat yang sebelumnya hanya ada tanda kemerahan saja.
It’s okay, biasanya ini tanda kalau produknya mulai bereaksi di kulitku.
Untuk penggunaan cream pagi/siang ini ampuh banget untuk mengurangi minyak berlebih di wajah. Cuma yang aku rasanya kulit jadi terasa lebih kering. Jadinya aku suka tambahin hydrating toner dan moisturizer lagi biar tidak terlalu kering.
***
Itulah pengalamanku Acne Peeling di Erha Derma Center Cimanuk Bandung. So far aku puas banget treatment di Erha. Untuk kalian yang mau tahu informasi lebih lanjut terkait ERHA Ultimate Acne Cure bisa cek Instagram atau TikToknya di @erha_ultimateacnecure atau kunjungi websitenya di ultimateacnecure.erha.co.id.
Tempatnya nyaman banget dan kebayang betapa rileksnya saat melakukan perawatan. Aku takjub juga liat foto before-afternya. Nyata!
Perawatan di Erha memang menuaskan ya, hasilnya bisa langsung terlihat..
Perawatan di Erha untuk hasil maksimal memang diperlukan jika lokasi tinggal juga tidak jauh dari klinik karena rekomendasi salah satu klinik kecantikan dan perawatan
Makasih infonya mbak irra, mau coba ikutan No Acne No Cry Program ah!
Aku pernah melakukan perawatan untuk mencerahkan wajah di Erha pelayanannya memuaskan termasuk dokternya juga komunikatif. Oh ya Erha sudah ada perawatan untuk Acne ya? boleh jadi reperensi nih karena ABG ku lagi jerawatan kecil-kecil tapi banyak
aku pernah juga nih acne peeling erha juga, lumayan ampuh menghempaskan jerawat dan bakal calon jerawat bandel di wajah, yang penting harus rutin pakai produknya yaa
jadi ingat waktu teman2 saya ke Erha Derma Center bareng anak2 perempuannya yang jerawatan parah
berkat Erha Derma Center, kulit wajahnya membaik dan anak2 teman saya gak minder lagi
Urusan jerawat emang nggak bisa main-main sih ya, Kak. Kita harus hati-hati banget. Mending emamg minta bantuan para ahli. Semacam klinik perawatan kayak ERHA Ultimate ini..
ErHa tuh jempolan. 1st lining baik di produk maupun service nya. VIP class yang tentu saja setara dengan kualitas yang mereka tawarkan dan sajikan kepada setiap konsumennya.
Toss mbak Aku juga suka banget perawatan di erha, menurutku mereka melakukan treatmennya hati-hati banget Dan super lembut
Disiplin prokes nya sangat ketat ya. Tenang jadinya melakukan perawatan di klinik ini. Btw suasana klinik juga nyaman banget. Pasti betah kembali melakukan perawatan lagi
Prokesnya ketat banget ya, sampai yang treatment juga harus pakai APD, mesti berkumur dulu sebelum mulai treatment.
Saya suka lihat ruang tunggunya, tempat duduk nyaman gitu membuat menunggu jadi nggak membosankan ya
Oh berarti gak usah panik ya kalau ada jerawat yang tadinya mendem trus keluar. Karena itu bagian dari proses. Bukan karena gak cocok dengan perawatannya. Thx infonya, Mbak. Btw, suasana di ERHA selalu bikin nyaman, ya 🙂
Terimakasih referensinya, kelihatan rona pipi bahagia nya paska treatment, butuh berapa kali untuk acne?
Kemerahan di hidungnya kak Irra berangsur mereda ya. Semangat lanjutkan perawatannya kak, karena cocok dan manfaatnya bagus
suasanya kliniknya bikin nyaman yaa
Dan punya jerawat memang bikin gak nyaman yaa. Yang punya masalah jerawat boleh nih treatment di klinik erha
Ini klinik kecantikan favorit keluargaku. Petugas dan dokternya ramah-ramah. Ruangannya nyaman, Obatnya terpecaya dan harganya juga tidak terlalu mahal.
Bravo ERHA…
Klinik Erha emang bagus sih perawatannya, kalau kemarin aku sempat konsultasi rambut rontok di sana hehe.
Wahh..langsung terlihat berbeda ya setelah menjalani perawatan anti jerawat di erha ini.
Dari dulu Erha emang terkenal perawatannya bagus sih,untuk harga yang ditetapkan worth it sama hasilnya
Wah emang kelihatan sih beda hasilnya dengan sebelum perawatan ya..Pengen sih cobain tapi kok cari-cari yang deket sini gak ada ..Semoga segera ada deh..biar bisa perawatan maksimal juga..
Ternyata nggak gitu mahal juga ya? Aku tuh sering lihat iklannya erha dan sepertinya bagus. Wajahku juga perlu peeling sepertinya buat ngecilkan pori-pori agar wajah juga terlihat kencang, sama ada banyak flek juga. Tapi kalau perawatan begini nggak cukup sekali kan ya Mbak? Pasti ada kunjungan berulang ya?
Acne Peeling ERHA selalu memuaskan, demikian juga kantong kita. Hehehe.
Saya masih pakai shamponya sampai sekarang, tepatnya setelah melahiran dua anak kembar saya. Hasilnya gak mengecewakan.
ERHA dimedan sini juga bagus mba. gak sangsi lah klo Produk dan konsultasi ERHA selalu bsa berhasil.