[Review] Trueve Actglo Collagen Drink, Minuman Berkolagen Rasa Mixberry

Trueve Actglo Collagen Drink merupakan minuman berkolagen pertama yang aku coba. Sejak pertama minuman berkolagen mulai muncul dengan segala khasiatnya. Aku belum tertarik sama sekali untuk mencobanya. Padahal, diusiaku yang semakin matang ini. Produksi kolagen dalam tubuh mulai berkurang, sehingga kita memerlukan asupan kolagen.

[Review] Trueve Actglo Collagen Drink
Kemasan Trueve Actglo Collagen Drink

Jujurly, alasan yang membuat aku maju mundur untuk mencoba minuman kolagen tuh yaa karena kandungan kolagen ikan yang ngebayanginnya aja udah eneg. Who’s with me? I’m not a big fan of fish. Jarang banget makannya, bisa dihitung jari deh. Makanya ketika baca kandungan minuman berkolagen itu berasal dari kolagen ikan, ya aku akan ‘gk dulu’.

Pesimis banget aku takut rasanya tuh gak enak kayak minyak ikan gitu. Oh No!

Hingga akhirnya aku memutuskan untuk mencoba minuman berkolagen ini. Alasan yang membuat aku berubah pikiran? Penasaran! Haha, iya pada akhirnya aku penasaran sama rasa minuman berkolagen ini. Oiya, sebelumnya aku mau jelasin dulu kenapa kolagen untuk wanita atau pria yang memasuki usia 30-an itu penting.

Baca juga:

[Review] Teratu Beauty, Skincare Lokal Untuk Merawat Kulit Acne Prone

[Review] Tinka Beauty Whitening Series Untuk Atasi Bekas Jerawat

Tiuwoo Korean Beauty Bandung: Klinik Kecantikan Standar Korea

Apa Itu Kolagen?

Kolagen merupakan jenis protein terbesar dalam tubuh manusia yang menjadi zat pembangun utama tulang, kulit, tendon dan ligamen. Selain itu, kolagen juga berperan penting dalam mendukung jaringan tulang, tulang rawan, kulit, kuku, rambut, mata, sistem pencernaan, dan masih banyak lagi. Kandungan kolagen pada kulit mencapai 70%, namun seiring bertambahnya usia produksi kolagen semakin menurun. Oleh karena itu, kita membutuhkan asupan kolagen & antioksidan dari luar.

Kolagen
Sumber: Website Trueve

Yuk Kenalan Dengan Brand Lokal Trueve

Sebelum kenalan sama minuman kolagennya, mari kita kenalan dulu sama brand Trueve. Trueve merupakan salah satu brand skincare lokal dari Indonesia yang baru diluncurkan pada tahun 2020 lalu. Produk Trueve terbuat dari zat-zat aktif pilihan dari berbagai negara. Dikemas dengan kemasan yang mewah dan elegan membuat produk Trueve ini menjadi produk skincare yang banyak diminati.

Trueve sudah terdaftar BPOM dan Good Manufacturing Practice (GMP)

Rangkaian produk Trueve ini sangat lengkap, mulai dari facial cleanser, serum, sunscreen, moisturizer, eye cream hingga minuman kolagen. Tidak usah khawatir karena produknya Trueve sudah terdaftar BPOM dan Good Manufacturing Practice (GMP).

Trueve Actglo Collagen Drink

Trueve Actglo Collagen Drink
Trueve Actglo Collagen Drink

Kali ini aku mau bahas minuman kolagennya. Seperti yang aku jelaskan sebelumnya, Trueve Actglo ini menjadi salah satu minuman kolagen pertama yang aku coba. Trueve Actglo memiliki kandungan Tropical Freshwater Collagen, L-Glutathione, dan Vitamin C (Quali-C Grade) yang diimport dari Skotlandia.

kandungan Trueve Actglo Collagen Drink
Kandungan Trueve Actglo Collagen Drink

Dengan kandungan seperti itu, Trueve Actglo memiliki manfaat untuk melembabkan kulit, menghaluskan kulit wajah dan tubuh, meratakan warna kulit, mengembalikan kekencangan kulit, mengenyalkan kulit, meningkatkan kekuatan kuku, merangsang pertumbuhan rambut, menjaga kesehatan tulang hingga mencerahkan dari dalam tubuh. Dalam satu kemasan Trueve Actglo Collagen Drink terdapat 20 sachet berukuran 5gr.

Baca juga:

[Review] BYT Colla: Minuman Kolagen Untuk Kecantikan

Femmy Fyber Review: Minuman Tinggi Serat Penunjang Program Dietku!

[Review] Diza Glow Brightening Day Cream & Night Cream

Review Trueve Actglo Collagen Drink

Kemasan sachet Trueve Actglo Collagen Drink
Kemasan sachet Trueve Actglo Collagen Drink

Saat menulis review ini aku sudah menghabiskan satu kotak Trueve Actglo Collagen Drink untuk kurang lebih 20 hari. Dosis yang aku gunakan 1 sachet untuk perharinya. Awalnya aku pikir minum minuman kolagen akan memberikan perasaan tidak nyaman pada mulut, karena aku terbayang kolagen ikannya. Ternyata tidak loh! Justru rasa mixberry-nya itu bikin seger banget, gak bikin eneg dan bisa dikonsumsi setiap hari.

Minuman kolagen Trueve Actglo rasa mixberry
Minuman kolagen Trueve Actglo rasa mixberry

Untuk efek yang aku rasanya, selama kurang lebih 3 hari aku mengonsumsi minuman kolagen dari Trueve ini, aku merasa kulit jadi lebih lembab dan kenyal. Dalam jangka waktu satu minggu kulit wajah terlihat lebih cerah lagi. Sumpah aku beneran kaget banget karena efeknya sangat terlihat. G, my husband berkali-kali bilang “Muka kamu kok cerahan sih? Jadi lebih putih bersih gitu” wkwk. Siapa yang gak mleyot digituin, serasa usahaku merawat tubuh tidak sia-sia.

Hasil konsumsi Trueve Actglo selama 7 hari
Hasil konsumsi Trueve Actglo selama 7 hari

Oiya, aku juga memiliki banyak bekas jerawat di wajah. Tapi semenjak rutin mengkonsumsi minuman kolagen bekas jerawat itu mulai memudar.

Kesimpulan

Untuk harga Rp299.000, Trueve Actglo Collagen Drink ini worth every penny karena dia dapat memberikan hasil yang maksimal dari dalam tubuh. Wanita-wanita usia 30+ wajib banget untuk mulai mengkonsumsi minuman kolagen agar ketika memasuki golden age kulit wajah dan tubuh tetap kencang dan kenyal! Say no deh sama keriput. Hehe.

Oke segitu dulu untuk review minuman kolagennya. Sampai jumpa di review selanjutnya!

Logo irraoctavia com baru

Comments 1

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *