Hai teman-teman, banyak banget nih yang bertanya bagaimana caranya mendapatkan penghasilan tambahan di internet.
Di Masa seperti ini rasanya mengandalkan satu penghasilan tidaklah cukup. Apalagi ada berita kalau milenial terancam tidak bisa punya rumah. Waduh..
Oleh karena itu banyak yang mulai mencari penghasilan tambahan selain penghasilan utama mereka.
Ada banyak cara untuk menambah penghasilan. Seperti berjualan, open commision, mengisi survey, hingga yang sedang populer belakangan ini adalah bergabung dengan affiliate.
Yes, belakangan ini hampir seluruh marketplace membuka program afiliasi untuk mereka yang memenuhi syarat.
Terbukti program afiliasi ini sukses memberikan tambahan penghasilan dari mereka yang berhasil mempromosikan produk afiliasinya. Biasanya mereka menggunakan sosial medianya untuk menyebar link afiliasi.
Nah, kali ini aku mau berbagi bagaimana caranya menambah penghasilan dari internet melalui program afiliasi dengan media blog.
Sebelumnya mari kita baca pengertian afiliasi.
Baca juga:
Tips Membuat Blog Untuk Pemula Dan Tempatku Beli Hosting Murah Bulanan
Peluang Mendapatkan Penghasilan Tambahan Dengan KitaBeli
Yuk Kenalan Dengan HSB, Broker Lokal Terpercaya di Indonesia
Pengertian Afiliasi
Afiliasi merupakan salah satu cara mengembangkan bisnis dengan memanfaatkan sosialisasi yang terarah yang dilakukan oleh individu, badan usaha atau organisasi yang dimana kedua belah pihak akan memperoleh keuntungan bersama. (Wikipedia)
Sedangkan dalam dunia internet marketer, afiliasi dapat diartikan sebagai kerjasama untuk mendapatkan keuntungan melalui pemasangan link atau banner di situsmu.
Cara Kerja Afiliasi
Hal pertama yang diperlukan tentu saja memiliki website atau blog yang akan digunakan untuk memasang link/banner afiliasi.
Selanjutnya, teman-teman bisa menggunakan media blog sebagai ajang promosi suatu produk dari perusahaan yang memiliki produk atau jasa yang akan dipasarkan melalui internet.
Ada beberapa pilihan merchant yang menyediakan program afiliasi, seperti:
- Shopee
- Tokopedia
- Lazada
- Tiktokshop
- DomaiNesia
Selain marketplace yang aku sebutkan diatas. Teman-teman bisa mengikuti program afiliasi dari DomaiNesia.
DomaiNesia
DomaiNesia merupakan penyedia layanan web hosting dan registrasi domain murah, terjangkau dan berkualitas bagi seluruh masyarakat Indonesia.
DomaiNesia memiliki 5 lokasi server berbeda, yaitu di Jakarta (ID), Tokyo (JP), Dallas (UK), Singapore (SG) dan London (UK). Teman-teman bisa bebas memilih lokasi server yang akan digunakan untuk keperluan website kalian. Mulai dari server Indonesia hingga mancanegara.
Keunggulan Afiliasi DomaiNesia
Mengikuti program afiliasi tentu saja akan memberikan keuntungan bagi anggotanya. Berikut adalah keunggulan bergabung dengan afiliasi DomaiNesia, diantaranya:
- Memperoleh Penghasilan Tambahan
Yes, tentu saja keuntungan pertama kalian akan mendapatkan penghasilan yang tidak terbatas hanya dengan mereferensikan layanan DomaiNesia ke circlemu!
- Link Afiliasi Khusus
Ketika mendaftar menjadi anggota afiliasi, teman-teman akan mendapatkan link khusus yang berguna sebagai pelacak penjualanmu.
- Pencairan Komisi Langsung Ke Rekening
Asyik! Setiap komisi yang didapat dari afiliate akan langsung ditransfer ke rekeningmu.
- Custom Kode Promo
Teman-teman bisa mengubah kode promo sesuai keinginan. Kode promo dapat berguna untuk menambah penghasilan afiliasi.
- Membeli Layanan Menggunakan Komisi Afiliasi
Keuntungan ini berguna banget buat konsumen DomaiNesia sepertiku. Setiap komisi yang didapat dari afiliasi dapat digunakan untuk membayar tagihan. Lumayan banget kan?
- Pencairan Komisi Lebih Cepat
No more waiting! Pencairan komisi afiliasi DomaiNesia dapat dicairkan setelah 20 hari, dengan minimal pencairan sebesar Rp100.000.
Baca juga:
Ini Dia Keuntungan Reksadana Pasar Uang Untuk Investor
Cara Daftar M Banking dan Manfaatnya untuk Mengelola Uang
Yuk Kenalan Dengan Bank Digital! Apa Saja Keunggulan Dan Kekurangannya?
Cara Kerja Afiliasi DomaiNesia
- Aktifkan akun afiliasi DomaiNesia
- Gunakan kode kupon atau banner afiliasi lalu promosikan ke orang lain.
- Ketika seseorang membeli hosting atau VM dengan menggunakan kode kupon atau mengklik banner.
- Kamu akan langsung mendapatkan komisi dari total pembelian layanan baru secara langsung.
Nah, itulah cara untuk mendapatkan penghasilan tambahan dari internet. Selain memanfaatkan sosial media yang teman-teman punya. Kalian juga bisa menggunakan blog untuk program affiliasi.
Semoga informasi ini membantu ya!
Alhamdulillah, semakin banyak peluang menambah penghasilan dari internet ya, Mbak. termasuk ikutan afiliasi DomaiNesia. Enaknya lagi, penghasilan 100 ribu sudah bisa ditarik. Jadi pengin nyoba ini.