7 Alasan Orang Tua Inginkan Anak Kuliah di Inggris

7 Alasan Orang Tua Inginkan Anak Kuliah di Inggris
Sumber: Pexels

Setiap orang tua pasti menginginkan pendidikan terbaik untuk anaknya. Bahkan tak jarang orang tua yang rela mengeluarkan uang lebih banyak demi pendidikan berkualitas bagi anaknya. Tentu menjadi sebuah harapan besar bagi orang tua agar kelak anaknya memiliki masa depan yang baik.

Memilihkan universitas yang bagus merupakan salah satu upaya orang tua agar anaknya bisa mendapatkan pendidikan terbaik. Tidak main-main, sebagian orang tua bahkan memilih universitas di luar negeri sebagai tempat pendidikan anaknya. Kuliah di luar negeri dianggap memiliki lebih banyak kelebihan.

Sejumlah negara di dunia menjadi tujuan pendidikan populer. Sebut saja Inggris dengan deretan universitas ternama, seperti University of Oxford, University of Birmingham, Cambridge University, University College London, dan Coventry University.

Baca juga:

Tak Main-main, 10 Sekolah Ini Biayanya Sangat Fantastis!

Tips Membuat Blog Untuk Pemula Dan Tempatku Beli Hosting Murah Bulanan

Seru-Seruan di Pekan Olahraga Otak antar Sekolah Bersama ZenCore

Mengapa Harus Kuliah di Inggris?

Kuliah di Inggris
Sumber: Pexels

Memilih Inggris sebagai negara tujuan pendidikan bukan hanya sebab alasan gengsi. Secara umum, kampus-kampus terbaik di Inggris memang terbukti memiliki berbagai  kelebihan seperti  berikut ini:

  1. Kualitas Pendidikan Kelas Dunia

Selain memiliki keharusan transfer uang ke luar negeri, sudah sepatutnya orang tua memperhatikan kualitas sebuah universitas ketika memilihkan tempat kuliah bagi anaknya. Alasan kualitas inilah yang disebut sebagai alasan utama mengapa memilih kuliah di Inggris.

Kualitas pendidikan di Inggris sudah diakui secara internasional. Banyak universitas di Inggris yang masuk dalam rangking atas universitas terbaik tingkat dunia. Fakta ini membuktikan bahwa pendidikan di Inggris sangat bermutu. Dari kurikulum hingga pendidik, dipastikan telah menerapkan standar tinggi.

  1. Teknologinya Sangat Modern

Selama beberapa tahun terakhir, Inggris telah berinvestasi besar-besaran di dunia pendidikan. Terlihat dari teknologi dalam dunia pendidikannya yang semakin berkembang dan sangat canggih. Fasilitas berteknologi mutakhir ini menjadi pendukung terbesar suksesnya pendidikan di Inggris selain para pengajarnya.

Bisa dipastikan, di masa depan teknologi di Inggris akan semakin berkembang. Itu berarti tidak salah jika orang tua ingin anaknya kuliah di negara tersebut. Bahkan orang tua tidak akan keberatan jika harus sering-sering transfer ke luar negeri untuk biaya pendidikan anaknya.

  1. Masa Pendidikan Lebih Pendek

Jika ingin segera mendapat gelar sarjana, maka memilih Inggris sebagai negara tujuan pendidikan adalah keputusan yang tepat. Di Inggris, pendidikan sarjana bisa ditempuh hanya dalam waktu 3 tahun. Sementara gelar master atau pascasarjana bisa ditempuh dalam waktu 1 tahun.

  1. Bisa Kuliah sambil Bekerja

Ada solusi yang bisa diambil mahasiswa di Inggris agar orang tua tidak terlalu sering transfer uang ke luar negeri. Mahasiswa bisa menjalani perkuliahan sambil menekuni pekerjaan di luar jadwal kuliah. Banyak pilihan pekerjaan sampingan dengan bayaran yang lumayan.

  1. Lingkungan Belajar yang Kondusif

Jika menginginkan lingkungan perkuliahan yang kondusif dan suportif, Inggris adalah pilihannya. Di negara ini, sistem perkuliahan bisa mendukung mahasiswa untuk berpikir kritis, kreatif dan inovatif. Mahasiswa disiapkan untuk bisa hidup di masyarakat dan mampu memberikan kontribusi.

6. Dididik oleh Dosen Terbaik

Kelebihan lain yang menjadi alasan mengapa Inggris dipilih sebagai tujuan pendidikan adalah pengajar atau dosennya. Para dosen di kampus-kampus di Inggris merupakan pengajar dengan kemampuan mumpuni di bidangnya. Mereka juga lulus dari universitas-universitas terbaik dunia.

7. Jaringan Lebih Luas

Selain banyak keahlian yang bisa dikuasai, kuliah di Inggris juga bisa memperluas jaringan. Pasalnya Inggris menjadi tempat kuliah bagi mahasiswa dari berbagai negara. Ada kesempatan untuk belajar kebudayaan negara lain serta peluang bersosialisasi secara lebih luas.

Baca juga:

Cara Membuka Rekening Bank Online

Cara dan Kemudahan Transfer uang Ke Luar Negeri Untuk Bisnis

Investasi Reksadana Saham untuk Siapkan Dana Renovasi Rumah, Bagaimana Caranya?

Kirim Uang ke Luar Negeri Lebih Mudah dan Cepat

Transfer uang ke luar negeri pastinya menjadi kebutuhan penting bagi orang tua yang anaknya kuliah di Inggris. Sebagai penunjang kebutuhan perkuliahan dan kebutuhan harian, transfer uang perlu dilakukan secara rutin.

Dengan kecanggihan teknologi yang ada sekarang ini, bukan hal sulit untuk mengirim uang ke luar negeri. Anda bisa memanfaatkan Aplikasi digibank by DBS untuk kebutuhan kirim uang ke berbagai negara. Sederet keuntungan ini akan Anda dapatkan saat menggunakan aplikasi tersebut:

  1. Transfer Dimana dan Kapan Saja

Dengan memiliki Aplikasi digibank by DBS di smartphone, Anda bisa mengirim uang ke luar negeri kapan saja. Layanan ini bisa diakses sepanjang waktu alias selama 24 jam dalam 7 hari. Tanpa perlu pergi ke kantor cabang, urusan transfer uang ke negara lain bisa selesai dalam genggaman.

  1. Bebas Biaya Transfer

Anda tidak perlu mengkhawatirkan adanya biaya tambahan saat kirim uang ke anak yang sedang kuliah di luar negeri. Aplikasi digibank by DBS menawarkan transfer uang gratis ke lebih dari 20 negara. Jadi Anda tidak perlu khawatir jika harus sering-sering transfer ke anak yang sedang kuliah di luar negeri.

  1. Nilai Tukar Kompetitif dan Terkini

Salah satu cara transfer uang ke luar negeri adalah perlunya memperhatikan nilai tukar. Di Aplikasi digibank by DBS, Anda akan menemukan nilai tukar yang terkini dan kompetitif. Tidak ada biaya tambahan sehingga Anda hanya perlu membayar sesuai dengan yang tertera pada aplikasi.

  1. Sampai di Hari yang Sama

Transfer lintas negara bukan berarti uang yang Anda kirim akan sampai lebih lama. Aplikasi digibank by DBS memastikan uang yang Anda transfer akan sampai di hari yang sama, dengan syarat tidak melampaui batas transaksi.

Transfer uang ke luar negeri untuk anak yang sedang kuliah memang menjadi kewajiban orang tua. Agar bisa mengirim uang dengan praktis dan cepat serta minim kendala, gunakan Aplikasi digibank by DBS.

Aplikasi digibank by DBS menawarkan berbagai keuntungan bagi penggunanya. Mulai dari bebas biaya tambahan hingga kecanggihan teknologinya yang akan membuat proses transfer uang lebih cepat dan praktis.

Logo irraoctavia com baru

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *