Hari ini, saya berkesempatan mengikuti kegiatan Flash Blogging dengan tema 4 Tahun Indonesia Kreatif yang diselenggarakan oleh Kementrian Komunikasi dan Informatika (KOMINFO). Bertempat di Hotel Aryaduta Bandung, acara dimulai pukul 09.00 dan dibuka oleh Ibu Siti Meiningsih selaku Direktur Pengelolaan Media KOMINFO. Ibu Siti bercerita tentang proyeksi Ekonomi Kreatif di Indonesia, contohnya pada Industri Aplikasi yang berupa pembuatan Games, IoT, dll memiliki proyeksi sebesar 130 Milyar USD atau sekitar 1,37 Triliyun Rupiah. Besar banget ya? Ini baru dari satu industri, gimana dengan industri lainnya? Ekonomi kreatif ini memiliki potensi yang besar ya!
Indonesia merupakan negara pengguna internet peringkat ke-4 dari seluruh dunia. Dengan pesatnya teknologi saat ini, media sosial diharapkan bisa menjadi wadah kreatifitas bagi generasi millenial. Dengan mengusung tema 4 Tahun Indonesia Kreatif, anak muda bisa menjadi lebih kreatif, optimis, religius dan menjadi pengguna media sosial yang bertanggung jawab. Ibu Siti juga berharap generasi millenial dapat menjadi Gen Posting atau Generasi Positif Thinking.
Pembicara kedua diisi oleh Bapak Andoko Darta sebagai Staf Ahli Komunikasi Presiden. Bercerita mengenai anak muda yang terbagi menjadi beberapa kategori, diantaranya:
1. Kreator
Anak muda ini berperan dalam menciptakan sesuatu, pemilik startup masuk dalam kategori ini. Blogger, konten creator, penulis, merupakan bagian dari kreator.
2. Peduli
Tipe anak muda peduli adalah yang selalu ingin menolong orang dan menjadikan suatu daerah menjadi lebih baik lagi
3. Orang biasa
Yang termasuk kedalam kategori ini adalah para pekerja yang hanya ingin bekerja saja. Pak Andoko bercerita kalau Bapak Jokowi merupakan orang biasa yang melakukan hal yang luar biasa. Maka beliau berpesan, jadilah orang biasa yang bisa melakukan hal yang luar biasa.
4. Pahlawan
Anak muda yang termasuk dalam golongan ini adalah atlet yang berjuang dalam olahraga demi mendapatkan emas. Contohnya atlet yang turun mengharumkan nama bangsa ketika gelaran Asian Games 2018
5. Cendikiawan
Anak muda yang senang belajar. Tidak pernah berhenti belajar dan terus semangat dalam meraih pendidikan setinggi mungkin.
6. Eksplorer
Anak muda yang senang berpetualang masuk ke dalam kategori ini.
Bapak Andoko juga menampilkan video yang dibuat oleh generasi kreatif Indonesia yang menceritakan tentang kemajuan pemerintah dalam membangun Indonesia, disertai data yang valid.
Flash blogging ini cukup menantang ya! Dengan waktu yang singkat kita harus menerbitkan tulisan mengenai kegiatan hari ini. Setelah baca tulisan diatas, kamu termasuk ke dalam kategori yang mana?
makasih sharingnya
Kembali kasih.. ๐
Btw dapat hadiah payung presiden gak nih? Hehehe…
Waktu saya ikut acara sejenis, yang aktif bertanya dan interaksi oleh Pak Handoko dikasih hadiah payung presiden lho ๐
Dapetnya buku Cak Kadir teh.. cerita tentang kesehariannya ikut kegiatan presiden.. penasaran pengen baca..
Tapi saya sudah tidak muda lagi hehehe klo dulu masih muda sepertinya termasuk orang biasa
Saya koq masuk yang ke no.2 ya, hihii ngaku2 nih say.
Dengan Flash Blogging kita jadi merasa tertantang dan terpaksa harus kreatif.
Saya masuk yg mana ya? Kreator iya, orang biasa iya, cendekiawan? Pengennya sih gitu wkwkkw… Murka
Seru banget ya acaranya. Kalau aku cuma orang biasa yang suka nulis di blog walaupun kadang-kadang.
Benar mbak irra. Generasi anak muda sekarang bisa banget banyak melakukan kegiatan positif mulai dari blog, YouTube dll. Bukan Hanya melatih kreatifitas mereka yaaaa
Wah anak muda sekarang emang harus kreatif ya mb biar gk ketinggalan & produktif karena persaingan ketat.aku klo masih muda mngkn msk k golongan cendekiawansayang udh tua
Saya masih tergolong anak muda gak, ya? Hihihi. Saya kurang bisa flash blogging sepertinya. Waktu itu pernah ditantang menulis cepat, malah jadinya ngeblank hahaha – Myra –
Mau jadi anak muda yang orang biasa melakukan hal luar biasa sehingga membanggakan bangsa, agama, dan orang tua.
Wahh beneran Indonesia merupakan negara pengguna internet peringkat ke-4 dari seluruh dunia mba? Bangga dan khawatir ya..ehehe. Bangga jika peringkat 4 ini balance dgn lahirnya industri atau produk kreatif2 dari para generasi milenial. Khawatir nya adalah makin harus siaga terhadap anak-kita yg masih usia golden age akan pengaruh gadget
Aku belum pernah ikutan flash blogging, kyknya seru yaaaa ๐
Wow banget ya pengguna inet di Indonesia sampai masuk peringkat keempat. Moga diikuti dengan hal2 positif lainnya ๐
Aku pernah nih ikutan flash blogging tetiba blank masa, tapi akhirnya pun tertulis semuanya sih.
semoga makin banyak anak muda dari yang creator hingga ekxplorer yang mengharumkan nama bangsa ya teh
Informasi yang sangat bermanfaat mba. Pengen banget menjadi orang biasa yang berubah menjadi luar biasa. Namun tentu saja itu tak mudah ya
Aku masuk ke kreator x cendekiawan kali yaaa. Blogger tapi mau jadi dosen juga hahaha. Anw flash bloggingnya gimana mbak? Seruuu kah?
Boleh pilih dua enggak ya..hahah
Kayaknya orang biasa yang kreator saya.
Wah keren acaranya ..habis kelas langsung nulis yak..pengin ikutan flash blogging next time
Wah seru ya mbak, pengen sesekali nyoba flash blogging deh.
Seru banget mbak. Merasa tertantang bikin blog dalam waktu singkat