My Bucket List: Japan! (Things to do in Japan)

All our dreams can come true, if we have the courage to pursue them.”  – Walt Disney

Pasti sering banget kan kita berandai-andai ingin mengunjungi suatu daerah dan mulai mengeksplore daerah tersebut. Sering juga kita membaca serunya perjalanan seorang travel blogger yang kerjaannya keliling-keliling bikin ngiler. Sampai akhirnya kita punya cita-cita yang harus terwujud minimal satu kali selama hidup. Hayoo ngaku! Pasti punya kan?

Negeriku Indonesia ini sebenarnya sangat luas dan sangat indah, budayanya beraneka ragam. Keliling Indonesia merupakan salah satu bucket list yang harus dicicil sepanjang hidupku. Jadi ingat, waktu kuliah dulu aku punya kakak kelas yang memiliki rencana mengelilingi 25 wilayah di Indonesia sebelum usia 25 tahun. Walau pada kenyataannya baru terwujud sekitar 20-an wilayah gitu, tapi cukup menjadi motivasi juga ya untuk berusaha mewujudkan mimpi.

Mungkin, suatu saat nanti mimpi itu akan terwujud. Salah satu kendala yang menjadikan wisata domestik kurang diminati, dikarenakan biaya yang dikeluarkan itu lebih besar dibandingkan apabila kita berlibur ke luar negeri. Jadi banyak yang mengurungkan niat untuk berlibur di dalam negeri. Inilah pentingnya infrastruktur yang dibangun oleh pemerintah saudara-saudara, dapat mengurangi biaya transportasi. Makanya harus kita dukung, jangan dinyinyirin mulu. Eh…

Baca juga: Tips mempersiapkan liburan akhir tahun

Kalau ditanya daerah mana aja sih yang mau didatangi di Indonesia, jawabannya tak terhingga, semua!! Kalau bisa dan mampu, pengen semua dikunjungi, dari Sabang sampai Merauke. Seru kayaknya ya?

Tapi, mengunjungi seluruh wilayah Indonesia merupakan mimpi jangka panjang (ceilah kayak deposito aja), sekarang kita bahas Negara yang ingin dikunjungi dalam waktu dekat aja yuk, JEPANG!

Negeri Sakura yang pesonanya tiada tara ini selalu membuat hasrat ingin mengunjunginya semakin besar. Entah kenapa yang terpikirkan kalau punya list negara impian, Jepang ada di nomor urut pertama! Mendengar cerita dari teman-teman yang sudah pernah ke sana semakin bikin rasa penasaran ini membesar. Kalau ngomongin Jepangnya aja kayaknya kurang seru, sebenernya apa aja sih yang bisa kita lakukan di Jepang? Yuk baca sampai habis!

Rekomendasi 6 Kuliner Halal di Jepang!

1. Tokyo Disneyland

Ke Jepang kalau gak ke Disneyland kayaknya kurang afdol ya! Negeri impian anak-anak kecil ini sangat menarik hati. Baby Kippo kalau diajak ke sini pasti bakalan seneng banget! Lha wong orang dewasa aja seneng!

Tokyo disneyland Jepang
Foto dari sini

Disneyland ini sebenernya mirip-mirip Dufan, tapi versi berkali-kali lipatnya. Wahana yang super banyak dan atraksinya yang seru memikat hati. Ada parade yang berlangsung pada jam-jam tertentu dengan berbagai macam karakter Disney. Membangkitkan kenangan masa kecil. Siapa coba yang kecilnya tumbuh sama film-film Walt Disney? Pasti nostalgia banget ke sini!

2. Onsen

Onsen (温泉) adalah istilah bahasa Jepang untuk sumber air panas dan tempat mandi berendam dengan air panas yang keluar dari perut humi. Penginapan yang memiliki tempat pemandian air panas disebut penginapan onsen/onsen yado. (Wikipedia)

Onsen di jepang
Sumber: Wikipedia

Kolam onsen

Onsen atau pemandian air panas di alam terbuka ini bikin penasaran ya! Menurut teman yang pernah ke sini, ia cerita kalau dia menginap dipenginapan onsen yang letaknya itu di atas pegunungan, dia ke sana ketika musim salju.

Yang unik, kalau mau berendam di sini kita gak boleh pakai sehelai benangpun. Benar-benar telanjang bulat. Jangan khawatir, walaupun berendam di penginapan yang ada onsennya, kolamnya tetap dipisahkan kok antara perempuan dan laki-laki. Jadi kalau kalian pasangan, ya berendamnya tetap terpisah. Kalau mau berdua, di kamar aja. Eh..

Baca juga: Liburan Akhir Tahun di Darajat Pass

Karena lokasinya yang berada di atas gunung, kita akan menikmati berendam air panas di tengah salju. Kan kan bikin penasaran banget! Onsen merupakan wishlist yang harus terwujud! Karena, kapan lagi main salju sambil berendam, ya kan? Hehe.

Onsen ketika musim dingin
Seru banget kan kayaknya!!

3. Shibuya Crossing

Foto di shibuya crossing
Pengen foto kayak gini. Wkwk. Sumber

Ya, kalau ini sih udah mainstream banget ya. Gak ke Jepang kalau gak foto di tengah padatnya persimpangan Shibuya. Simpang Shibuya ini merupakan salah satu tempat yang aktivitas lalu lintasnya selalu dipadati oleh para pejalan kaki setiap harinya. Mulai dari orang pergi kerja, sekolah, kuliah, pasti lewat tempat ini. Bahkan banyak yang mengibaratkan orang-orang yang melewati simpang ini seperti kelereng yang keluar dari kotak. Membludak! Meski begitu, mereka tetap mematuhi aturan lalu lintas yang berlaku. Itulah yang membuat tempat ini tetap nyaman untuk dilalui walaupun penuh dengan pejalan kaki.

***

Itulah bucket list yang wajib diwujudkan ketika akan berkunjung ke Jepang. Sekarang saatnya nabung dan hunting tiket murah!

See you!

https://irraoctavia.com/

Comments 31

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *