Mengenal Eksfoliasi Wajah dan Cara Melakukannya Untuk Pemula

Penumpukan sel kulit mati pada wajah dapat menyebabkan wajah menjadi kusam. Salah satu cara mengatasi kulit kusam adalah dengan eksfoliasi.

Secara alami, kulit akan melepaskan sel-sel kulit mati setiap 30 hari atau lebih untuk memberi ruang bagi sel-sel baru.

Namun, pada prosesnya sel-sel kulit mati tidak terkelupas sepenuhnya sehingga menumpuk dan menyebabkan permasalahan kulit seperti kulit kering, bersisik dan pori-pori tersumbat. Hal inilah yang menyebabkan kulit terlihat lebih kusam.

Oleh karena itu eksfoliasi diperlukan untuk mencegah permasalahan kulit muncul. 

Lalu, bagaimana cara eksfoliasi wajah yang tepat dan sesuai untuk pemula? Yuk kita cari tahu bersama-sama!

Apa Itu Eksfoliasi Wajah?

eksfoliasi wajah

Eksfoliasi wajah adalah proses mengangkat sel-sel kulit mati dari permukaan kulit untuk menghasilkan kulit yang lebih halus dan bersinar. 

Menurut American Academy of Dermatology, eksfoliasi wajah dapat membuat kulit tampak lebih cerah dan meningkatkan penyerapan produk perawatan kulit. 

Jika dilakukan dalam jangka panjang, eksfoliasi dapat membantu meningkatkan produksi kolagen, mempercepat regenerasi sel-sel kulit baru, mengurangi pori-pori yang tersumbat.

Manfaat Eksfoliasi Wajah

Eksfoliasi wajah memiliki berbagai manfaat yang dapat meningkatkan kesehatan dan penampilan kulit, seperti:

  • Penghilangan sel-sel kulit mati

Eksfoliasi bertujuan untuk mengangkat sel-sel kulit mati dari permukaan kulit, membuka pori-pori, dan mencegah terjadinya penumpukan sel-sel kulit yang dapat menyebabkan kulit kusam.

  • Regenerasi sel-sel kulit baru

Dengan mengangkat lapisan sel-sel kulit mati, eksfoliasi merangsang pertumbuhan sel-sel kulit baru. Hal ini dapat memberikan kulit wajah tampilan yang lebih segar, muda, dan bercahaya.

  • Penyerapan produk perawatan kulit dengan maksimal

Kulit yang bersih dari sel-sel kulit mati memiliki kemampuan penyerapan yang lebih baik. 

Oleh karena itu, produk perawatan kulit seperti serum atau pelembab dapat lebih efektif bekerja setelah proses eksfoliasi.

  • Membersihkan pori-pori tersumbat

Eksfoliasi membantu membersihkan pori-pori wajah dari kotoran, minyak, dan sel-sel kulit mati yang dapat menyebabkan poros tersumbat. Sehingga dapat mengurangi risiko terjadinya jerawat dan komedo.

  • Mengatasi Hiperpigmentasi

Eksfoliasi secara teratur dapat membantu memudarkan noda dan hiperpigmentasi pada kulit seperti bintik-bintik gelap, bekas jerawat, atau hiperpigmentasi akibat sinar matahari.

  • Perbaikan tekstur kulit

Dengan menghilangkan sel-sel kulit mati, eksfoliasi dapat meningkatkan tekstur kulit, membuatnya terasa lebih halus dan lembut.

  • Mengontrol produksi minyak

Eksfoliasi juga dapat membantu mengontrol produksi minyak pada kulit, khususnya bagi pemilik kulit berminyak. 

Jenis-Jenis Eksfoliasi Wajah

Eksfoliasi Physical

Ada dua jenis eksfoliasi yang dapat dilakukan, yaitu eksfoliasi secara physical dan eksfoliasi kimia.

  • Eksfoliasi Physical

Secara pengertian, eksfoliasi physical adalah suatu tindakan menggosok sel-sel kulit mati dengan menggunakan alat bantu seperti  scrub, sarung tangan eksfoliasi, sikat halus, loofah, gula atau garam, batu apung, microneedling dan sponge.

Untuk melakukan eksfoliasi physical, gunakanlah produk scrub yang memiliki butiran yang halus atau sikat yang tidak kasar untuk menghindari iritasi pada kulit. Untuk pemilik kulit sensitif, sebaiknya hindari melakukan eksfoliasi jenis ini.

  • Eksfoliasi Kimia

Selanjutnya ada eksfoliasi kimia, dimana proses pengangkatan sel kulit mati dilakukan dengan menggunakan produk eksfoliasi berbahan kimia. Pada umumnya cairan ini berbahan asam.

Bahan kimia yang digunakan untuk eksfoliasi kimia adalah produk perawatan kulit yang mengandung hidroksi (AHA/BHA) dan retinol, dengan enzim yang dapat memperbaiki sel kulitmu.

Pilih produk dengan konsentrasi yang sesuai dengan kebutuhan kulitmu. Selalu ikuti petunjuk pemakaian untuk mendapatkan hasil yang maksimal. 

Baca juga:

5 Kandungan Skincare Yang Harus Dihindari Kulit Berjerawat

Ketahui Penyebab Kulit Kusam dan Cara Mengatasinya

Mengenal 10 Jenis Perawatan Wajah Di Klinik Kecantikan

Cara Eksfoliasi Wajah Untuk Pemula

Cara Eksfoliasi Wajah Untuk Pemula

Bagi pemula, penting untuk memulai dengan hati-hati dan pahami kebutuhan kulitmu. Berikut adalah cara eksfoliasi wajah yang efektif untuk pemula:

  1. Pilih produk sesuai jenis kulit:

Hal yang pertama yang harus dilakukan adalah kamu harus mengetahui jenis kulit yang kamu miliki karena setiap kulit memiliki kebutuhan yang berbeda. 

Pilihlah produk eksfoliasi yang sesuai dengan jenis kulit Anda, apakah itu berminyak, kering, atau sensitif.

  1. Frekuensi yang tepat

Eksfoliasi wajah tidak boleh dilakukan terlalu sering, apalagi untuk pemula yang sedang mencoba proses eksfoliasi. Kamu bisa melakukan proses ini secara bertahap, dimulai dari satu hingga dua kali dalam seminggu. 

Kemudian dapat ditingkatkan sesuai kebutuhan. Perhatikan batas toleransi kulit ketika akan melakukan eksfoliasi wajah.

  1. Uji patch terlebih dahulu

Setiap kulit memiliki reaksi yang berbeda terhadap produk skincare baru. Lakukan uji patch pada area kecil terlebih dahulu sebelum mulai mengaplikasikannya pada seluruh wajah.

Uji patch ini dilakukan untuk memastikan apakah ada reaksi alergi atau iritasi pada kulit.

  1. Hindari over-exfoliating

Terlalu sering melakukan eksfoliasi wajah dapat menyebabkan iritasi pada kulit. Kenali kondisi dan batas toleransi kulit.

Sesuaikan frekuensi penggunaan skincare eksfoliasi untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

  1. Proteksi

Setelah menggunakan produk eksfoliasi pastikan untuk selalu menggunakan pelembab dan sunscreen sebelum beraktivitas di bawah sinar matahari.

Hal ini dikarenakan setelah proses eksfoliasi kulit jadi lebih sensitif. Jika terpapar sinar matahari berlebihan, skin barrier akan rentan mengalami kerusakan. 

Oleh karena itu, penting untuk selalu menggunakan sunscreen setelah eksfoliasi untuk melindungi kulit dari radiasi sinar matahari.

  1. Konsultasi dengan ahlinya

Apabila masih ragu menggunakan eksfoliasi kimia di rumah, sebaiknya konsultasikan permasalahan kulitmu dengan dokter kulit.

Setelah konsultasi, kamu juga bisa melakukan eksfoliasi di klinik kecantikan dibantu oleh dokter kulit.

Kesimpulan

Eksfoliasi wajah adalah langkah penting dalam mengatasi kulit kusam dan juga merawat kulit wajah. Dengan memahami metode eksfoliasi yang tepat, kamu dapat memiliki kulit yang lebih sehat dan cerah.

Ingatlah untuk selalu mendengarkan kebutuhan kulitmu dan berkonsultasi dengan ahli kulit jika perlu.

Dengan konsistensi dan perawatan yang tepat, kulit wajah yang cantik dan segar bisa menjadi kenyataan.

Logo irraoctavia com baru

Comments 17

  • infonya bermanfaat banget kak, makaci banyak loh! mau kasih tambahan kalo masih pemula atau masih ragu sa,a eksfoliasi keras bisa rutin eksfo pake toner/essence dengan metode CSM dari jepang karna ini lumayan ngebantu banget loh untuk proses regenerasi kulit..

  • Aku cenderung malas eksfoliasi fisik, jadi lebih sering pakai toner atau serum exfoliasi. Kalau lama enggak pakai, pasti sering muncul komedo dan kulit makin gradakan.

  • Banyak banget ya manfaat eksfoliasi, selama ini aku kira eksfoliasi hanya mengangkat sel kulit mati ternyata juga bisa mencerahkan dan membuat kulit lebih sehat

  • Berarti eksfoliasi ini maksimal dilakuin 1 bulan sekali ya kak ? atau bisa lebih cepet juga ? Jujur aku belum pernah coba metode ini sih, pantes aja ngerasa kulit gampang banget keliatan kusam dan kering. huhu

  • dahulu sebelum mengenal dunia perskincare an aku gak tahu kalo eksfo wajah itu wajib dilakukan. Kukira basic skincare sudah cukup. Ternyataaa semakin banyak membaca aku jadi tahu kalo manfaat eksfo itu bagus banget, apalagi buat kulit yang mudah kusam kaya aku, duh sekarang kalo gak eksfo rasanya wajah jadi tebal karena tumpukan sel kulit mati hihi

  • aku juga sedang belajar ekfoliasi..biasanya aku pakai toner dengan kandung aha bha seminggu 2x gitu kak,,karena kulitku yang gampang banget merah kalo digosok jd sptnya tidak cocok untuk ekfoliasi physical 😉

  • Tapi bener banget loh. Eksfoliasi wajah itu mengangkat sel kulit mati. Tetpi perlu diperhatikan frekuensinya agar tidak iritasi

  • Membantu banget nih informasinya, jadi lebih paham juga tentang eksfoliasi. Paling pas buat pemula skincare, khususnya di bagian eksfo sih. Ternyata banyak macamnya dan gak boleh sembarangan

  • Dulu sebelum nikah gak pernah yang dengar namanya exfoliasi. Ternyata memang kegiatan kita scrub dll. itu sudah termasuk exfoliasi ya. Penting juga dilakukan asal jangan berlebihan

  • Asik ternyata ada eksfoliasi ringan. Aku lg belajar soal eksfoliasi jadi bisa terapin ini deh & pilih skincare eksfoliasi yg aman

  • Setelah anak udah mulai kurang minum ASInya, aku mulai rutin eksfoliasi. Ternyata eksfo itu ada banyak macamnya ya kak. Aku senang sih, setelah rajin eksfo, wajahku nggak terlalu kusam lagi

  • Eksfoliasi itu emang penting banget dalam tahapan perawatan wajah, seminggu dua kali aja bakal keliatan banget hasilnya wajah ga gampang kusam dan skincare lainnya yg kita pakai bakal auto ngefek banget…

  • Saya masih belum telaten nih eksfoliasi wajah, padahal sebenernya bagus ya mba untuk mengangkat kulit mati, baca blognya jadi semangat eksfoliasi wajah lagi nih mba

  • Banyak banget manfaatnya ya mbak. Apalagi untuk mengangkat sel-sel kulit mati. Jadi pengen coba dengan eksfoliasi untuk mengangkat kulit mati

  • Mksih kak infonya, smpe skrg wajhku kusam smjak lahiran blom exfo sma skali

  • Eksfoliasi tuh bikin wajah ringan di sentuh kaya lembut.. ga gradakan kalo kena make up juga cepet ga dempul

  • […] Mengenal Eksfoliasi Wajah dan Cara Melakukannya Untuk Pemula […]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *