Nutrisi Untuk Memperkuat Daya Tahan Tubuh Si Kecil

Selama masa pandemi ini, orang tua harus dituntut untuk dapat memberikan asupan nutrisi yang baik bagi anak. Hal ini semata-mata untuk menjaga daya tahan tubuh Si Kecil agar tidak mudah terpapar virus dan penyakit.

Jangan sampai Si Kecil sakit di tengah pandemi ini. Pernah mendapati anakku sakit di tengah pandemi cukup bikin hati jadi gak karuan.

Setelah ditelusuri ternyata awal mula anakku sakit ketika dia lagi mogok makan selama beberapa hari, maunya makan cemilan aja. Sehingga asupan nutrisi yang masuk jadi berkurang dratis, selain itu pencernaannya juga jadi terganggu karena terlalu banyak makan cemilan dengan gizi yang kurang.

Benar-benar momen melelahkan yang tidak ingin aku ulangi lagi.

Baca juga:

Tips untuk hidup yang lebih sehat ala Irra!

Kenali Gejala Tipes Pada Anak Dan Cara Mencegahnya

Tips meningkatkan daya tahan tubuh Si Kecil

Berdasarkan pengalamanku merawat anak yang daya tahan tubuhnya menurun, aku mencoba beberapa hal yang dapat meningkatkan lagi imunitas anakku, seperti:

  1. Tidak Melewatkan Jadwal Imunisasi

Imunisasi merupakan salah satu cara untuk menjaga daya tahan tubuh Si Kecil. Imunisasi dilakukan ketika sejak usia bayi hingga anak-anak. Untuk meningkatkan daya tahan tubuh Si Kecil di masa pandemi, moms bisa memberikan vaksin Influenza untuk Si Kecil.

  1. Cukup Istirahat

Istirahat secara optimal dapat membantu Si Kecil menjaga daya tahan tubuhnya. Anak yang terlalu sering beraktivitas hingga melupakan waktu istirahat akan membuat imunitas menurun, sehingga tubuhnya bisa rentan terkena penyakit.

  1. Berjemur

Cara meningkatkan daya tahan tubuh yang mudah dan murah ialah dengan membiarkan anak berjemur setiap pagi selama 15 menit. Biasanya aku selalu mengajak anakku menyiram tanaman sembari berjemur. Mengajaknya berkebun juga dapat membantunya melepaskan stress.

  1. Perbanyak Minum Air Putih

Air putih memberikan banyak manfaat pada tubuh, salah satunya dapat melindungi kesehatan organ dalam serta menjaga daya tahan tubuh saat terserang penyakit.

  1. Kenalkan Dan Praktikkan Gerakan 5M

Pandemi ini telah banyak mengubah kebiasaan kita. Hal yang dapat terlihat dengan jelas ialah dengan menerapakan protokol kesehatan melalui gerakan 5M. Kenalkan dan praktikkan gerakan 5M (Memakai Masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak, Menjauhi Kerumunan, Mengurangi Mobilitas) pada anak agar Si Kecil dapat melindungi diri dari virus.

  1. Berikan Asupan Sayur Dan Buah

Selama pandemi ini, aku selalu menyajikan makanan yang mengandung banyak serat seperti sayur dan buah. Sayur dan buah merupakan sumber vitamin yang baik bagi daya tahan tubuh. Alhamdulillah anakku suka sekali makan sayur, terutama wortel dan brokoli.

  1. Penuhi Kebutuhan Susu Si Kecil

Cara terakhir yang aku lakukan unruk meningkatkan daya tahan tubuh Si Kecil ialah dengan memberikan susu. Susu merupakan minuman yang memiliki banyak manfaat. Susu juga dapat memberikan energi dan penunjang tumbuh kembang di kecil.

10 Jenis Sayuran Dan Buah Bagi Kesehatan Jantung Kita

 

Virtual Event Bersama Morinaga Chil*Go!

Morinaga Chil*Go!

Selain ketujuh tips di atas, aku juga mengikuti beberapa kelas/webinar online yang membahas mengenai asupan nutrisi yang baik bagi anakku.

Salah satunya adalah konferensi pers Morinaga Chil*Go! yang dilakukan secara virtual dengan tema Peduli Gizi anak selama pandemi. Disana aku diberikan tambahan ilmu mengenai asupan nutrisi untuk anak.

dr. Daeng M Faqih
dr. Daeng M Faqih

Ketua Umum Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (PB IDI) dr. Daeng M Faqih, S.H., M.H., memaparkan jika daya tahan tubuh anak berkaitan erat dengan nutrisi harian yang diberikan. Berdasarkan penelitian, sistem kekebalan tubuh sangat berhubungan dengan saluran pencernaan. Saluran pencernaan yang baik dapat  memiliki dampak terhadap daya tahan tubuh Si Kecil.

Saluran pencernaan yang baik dapat menyerap nutrisi dalam tubuh dengan baik yang pada akhirnya akan membuat daya tahan tubuh menjadi lebih baik.

“Pola makan seimbang yang terdiri dari nutrisi makro (karbohidrat, protein, lemak) dan nutrisi mikro (vitamin dan mineral) dikombinasikan dengan pola hidup bersih sehat (PHBS) seperti rajin cuci tangan, menghindari keramaian, memakai masker, tidur cukup, tetap beraktivitas fisik, serta stres rendah, paling efektif membantu tubuh melawan infeksi virus dan penyakit.” Jelas dr. Daeng.

Dr. Muliaman Mansyur
Dr. Muliaman Mansyur

dr. Muliaman Mansyur, Head of Medical KALBE Nutritionals juga memaparkan bahwa setiap orang tua wajib memperhatikan nutrisi harian anak di masa pandemi dengan memberikan makanan sehat dan seimbang. Selain itu orang tua juga perlu memberikan nutrisi tambahan yang tepat untuk membantu meningkatkan daya tahan tubuh anak. Nutrisi tambahan yang diberikan dapat beripa susu, sayur-sayuran dan buah-buahan.

Menurut dr. Muliaman, serat pangan inulin bisa menjadi salah satu senjata utama dalam tumbuh kembang dan menjaga kesehatan tubuh Si Kecil. Serat pangan inulin merupakan salah satu jenis prebiotik yang tinggi serat dan rendah kalori sehingga dapat menjadi pilihan yang bermanfaat bagi saluran pencernaan Si Kecil.

Selain kandungan nutrisi, dr. Muliaman juga menyatakan untuk selalu memperhatikan kandungan gula yang tidak berlebih. Karena asupan gula yang berlebih dapat menyebabkan berbabagai penyakit dikemudian hari.

Berdasarkan rekomendasi World Health Organization (WHO) tahun 2015, asupan gula harian untuk anak-anak dibawah 12 tahun maksimal 200 kkal, setara dengan 50 gram gula atau 6 sendok makan perhari.

Devina Hermawan 2
Chef Devina Hermawan

Selain penjelasan dari para pakar, webinar bersama Morinaga Chil*Go! kemarin juga menghadirkan Chef Devina Hermawan (finalis Master Chef season 5) yang membagikan pengalamannya dalam mengurus kedua buah hatinya.

Resep Makanan Bergizi Yang Disukai Anak Usia 2 Tahun

Chef devina membagikan 2 resep makanan bergisi kreasinya dengan menggunakan Morinaga Chil*Go! yaitu Less Sugar Panna Cotta dan Creamy Baked Broccoli Potato Cheese. Lihat video pembuatannya aja bikin ngiler banget, rasanya enak dan diminati oleh anak-anak.

Chef Devina Hermawan
Chef Devina Hermawan

Morinaga Chil*Go Rasa Original!

morinaga Chil go original
Morinaga Chil*Go! rasa original

Morinaga Chil*Go! merupakan minuman susu cair steril dalam kemasan yang mengandung serat pangan inulin. Serat pangan inulin merupakan makanan bakteri baik yang berguna untuk mendukung pencernaan yang sehat sehingga daya tahan tubuh akan semakin kuat.

Susu cair anak Morinaga Chil*Go! mengandung 9 vitamin dan 5 mineral yang dapat mendukung pertumbuhan Si Kecil. Memiliki 5 varian rasa (cokelat, melon, strawberry, vanila dan original) dan semuanya merupakan kesukaan Si Kecil.

Morinaga Chil*Go! original
Si Kecil dan Susu Morinaga Chil*Go!

Morinaga Chil*Go! baru saja meluncurkan susu dengan rasa original yang mengandung gula yang lebih rendah dan cocok untuk mendukung gaya hidup sehat Si Kecil. Moms gak perlu khawatir lagi, karena Morinaga Chil*Go! merupakan nutrisi tambahan untuk menjaga daya tahan tubuh Si Kecil selama pandemi.

https://irraoctavia.com/

Comments 36

  • Selain makan makanan yang bergizi, susu ternyata penting banget ya Bun supaya anak tumbuh lebih optimal..
    Mamanya harus pinter-pinter milih ya..

  • Untuk jaga imun anakku Alhamdulilah aku juga lengkap imunisasi, dulu bayi sempet kuning karena lahiran musim hujan gak kena matahari pagi. Akhirnya bilirubin tinggi. , Btw seneng ya kalau ada resep2 untuk si kecil yang bergizi, jadi bisa diikutin.

    • Ini sama kejadiannya ma anak saya. Makanya sempat dirawat juga karena bilirubi di atas batas normal. Tetapi, imunisasinya lengkap dan sesuai jadwal.

      Morinaga Chil*Go! ini memang enak ya rasanya. Apalagi yang cair tuh mudah dan praktis dikonsumsi anak.

  • Menjaga kesehatan saluran pencernaan ketika pandemi ini penting banget ya bund

  • Chef Devina kalau bikin masakan emang selalu menarik untuk dicobaa. jadi penasaran kayak gimana ya makanannya?

  • Tips di atas berguna banget nih untuk menjaga kesehatan pencernaan si kecil selama pandemi ini. Semoga kita sehat selalu yaa…

  • Banyak informasi penting banget nih, bagus artikelnya mbak..

  • Memang terwajib kita sebagai ortu concern memberikan nutrisi baik utk buah hati ya.
    Chil Go nih anak2 demen banget, ada serat inulinnya jadi makin hepi 😀

  • Salah safu ikhtiar orangtua di masa pandemi selain mencukupkan kebutuhan nutrisi juga memperkenalkan 5M.

    Suka juga sama susu ChilGo ini. Dulu adikku sempat konsumsi juga.

  • Wah samaan nih anakku juga suka banget minum Susu ini apalagi dingin bisa lebih dari 1 hahaaahaa

  • Susu Morinaga Chil go ini merupakan susu favorit anak saya dulunya.

    Selain enak juga kandungan nutrisinya banyak ya.

    Menjaga daya tahan tubuh anak khususnya di masa pandemi ini memang penting banget, agar anak-anak selalu sehat dan terlindungi dari berbagai macam penyakit ataupun virus.

  • Ah setuju banget. Dari pencernaan yang baik tentunya akan mendukung kesehatan dan tumbuh kembang anak. Salah satu ikhtiar yang bisa dilakukan oleh orang tua agar anak tetap memiliki imunitas yang mumpuni terutama di masa-masa pandemi seperti ini. Salut untuk CHIL GO yang sudah peduli akan hal ini.

  • Susu cair Morinaga Chil*Go! ini yang terbaru yang varian original ya
    Mantep ini anakku juga suka
    selain rasanya enak, gulanya rendah, ada serat pangan inulinnya juga

  • Wah Chilgo sekarang punya susu rasa original yang sehat dengan kadar gula lebih rendah ya mbak jd aman buat anak2. Gk bikin obesitas.
    Serat inulin dalam kandungannya juga pastiya bermanfaat banget utk kesehatan pencernaan anak ya

  • Aduh si Kecil udah gede , pasti udah berat jika digendong gendong kaya dulu

    Bagus banget talkshow Morinaga ya?

    Apalagi ada Devina Hermawan yang juga punya anak balita, sehingga dia bisa share makanan buat si Kecil yang nggak hanya enak juga bergizi

  • Anakku juga suka nih Morinaga ChilGo, praktis buat dibawa bepergiaan dan pastinya mengandung banyak nutrisi untuk kesehatan si kecil, apalagi kadar gulanya yang rendah aman untuk anak-anak ya

  • Anak-anak harus selalu diberikan nutrisi yang tepat ya,mba. Penting banget diberikan nutrisi untuk memperkuat daya tahan tubuh. Hmm,imunisasi juga salah satu hal yang terpenting dilakukan pastinya ya. Nambah insight nih saat nanti saya sudah punya anak.

  • Child Go membantu tumbuh kembang anak maksimal. Kandungan nutrisi memang pilihan.

  • agar tumbuh kembang anak optimal, nggak hanya memberikan stimulasi yg tepat ya mbak
    tapi juga butuh nutrisi yang lengkap
    dgn memiliki asupan nutrisi lengkap, daya tahan tubuh anak terjaga

  • Asupan nutrisi bergizi, tetap melakukan prokes 5M agar daya tahan tubuh kecil tetap terjaga tanpa mengganggu tumbuh kembangnya.

  • Banyak hal yang bisa kita lakukan dalam meningkatkan daya tahan tubuh Si Kecil ya mbak. Asal kita mau dan berusaha. Penting jadi ibu yang cerdas dan berwawasan luas tentang merawat anak. Karena dengan itu kita bisa melakukan yang terbaik untuk anak kita. Semoga dengan rutin minum Morinaga Chil* Go dapat mendukung pencernaan yang sehat sehingga daya tahan tubuh anaknya semakin kuat.

  • Waduh chef cantik ya bintang tamunya. Saya jadi penasaran mau nyobain resep Less Sugar Panna Cotta-nya. Setahu saya Panna Cotta ya harus pakai gula baru enak. Kekeke. Anak pertama saya 100 persen anak Morinaga sampai dia berumur 3 tahun.

  • M yng kelima yaitu mengurangi mobilitas, saya agak susah melakukannya. Apalagi akhir-akhir ini. Solusinya memang nutrii untuk memperkuat daya tahan tubuh si kecil

  • Wah ada susu rendah gulanya juga ya, jadi penasaran. biar anak anakku mencoba juga yang lebih sehat. Ga bisa dipungkiri, susu emang bermanfaat banget buat si kecil,,,

  • Wah cocok nih biar anak-anak tidak mudah terpapar bakteri atau virus, thanks for share, Mom(. ❛ ᴗ ❛.)

  • krn banyak penyakit berawal dari saluran cerna nih bun, jadi penting banget diperhatikan. Kalau anakku nggak pup sehari aku udh panik aja secara makannya banyak T_T

  • Asyik ya kalau susunya ga cuma diminum aja. Tapi juga bisa dikreasikan jadi makanan kesukaan si kecil. Ga bosan jadinya.

  • Inovasi yang bagus nih dari Morinaga Chil*Go ada rasa original dengan kandungan gula lebih rendah, jadinya bisa membiasakan pola hidup sehat untuk anak sedari dini ya

  • Saat pandemi kaya sekarang emang wajib bngt buat selalu menjaga daya tahan tubuh anak ya mba makanya anak perlu minum susu Chil Go ini biar daya tahan tubuh selalu meningkat

  • Iya banget, susu ini salah satu sumber gizi yang lengkap. Terutama buat anak-anak, susu diperlukan banget biar tumbuh-kembang bisa optimal. Dan tentunya biar imunnya selalu terjaga. Apalagi ChilGo ini, divortifikasi dengan serat inulin. Makin bagus buat melindungi saluran cerna si kecil. Diandalkan banget buat daya tahannya di masa pandemi kayak sekarang. Jadi makin ya ngasih susu CHilGo ke anak.

  • Memang nutrisi memberi pengaruh yang besar sekali ya terhadap tumbuh kembang anak. Untung sekarang banyak webinar yang membahas tentang nutrisi yang bisa diikuti. Jadi ibu bisa memberi produk terbaik untuk buah hati. Seperti susu chil go ini…

  • Aku tuh baru tau tenyata chilgo kluarin rasa original yaa, soon aku akan beli karna ini memang susu nya anak ku

  • Penting banget jaga nutrisi si kecil emang. Bersyukur banget anak suka sayur, buah, jg susu.
    Aku penasaran deh sama kreasi Morinaga dari Chef Devina. Kayaknya enak…

  • Alternative anak2 yg kurang suka minum susu, dijadikan kreasi makanan. Ide menarik nih, makasi sharingnya Mom.

  • Susu Morinaga Chilgo bagus banget buat anak2, kalo yang doyan susu dicampurkan ke makanan kesukaan dia. Makasih mom ide kreasi makannya

  • Penting banget untuk menjaga daya tahan tubuh si kecil di saat pandemi ini

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *