Manfaat Aloe Vera Untuk Rambut Sehat Berkilau

Merawat rambut itu wajib hukumnya, apalagi yang bagi mereka yang punya masalah pada rambut seperti rambut kasar, kusut dan berketombe.

Sama seperti wanita pada umumnya, permasalahan yang aku punya untuk rambutku ialah rambut rontok, tipis dan kusut. Zaman dulu, mama selalu menyarankan untuk menggunakan lidah buaya atau yang kita kenal sekarang aloe vera untuk merawat rambutku. Mama sampai menanam banyak lidah buaya di rumah.

Seperti yang kita tahu kalau lidah buaya punya banyak sekali manfaat bagi rambut, seperti:

  • 1. Lidah buaya dipercaya dapat mempercepat pertumbuhan rambut
  • 2. Rambut menjadi lembut dan mudah diatur
  • 3. Mengurangi rambut rontok
  • 4. Menenangkan kulit kepala
  • 5. Mencegah dan mengatasi ketombe
  • 6. Menutrisi rambut

Lidah buaya memiliki kandungan enzim proteolitik yang bermanfaat untuk menyembuhkan dan memperbaiki sel-sel yang rusak di kulit kepala. Selain itu lidah buaya juga memiliki sifat anti-insflamasi yang dapat menenangkan kulit kepala dari iritasi. Kandungan anti jamur dilidah buaya juga dapat mencegah dan mengobati ketombe.

Baca juga: Cara Menebalkan Rambut Secara Alami

Fungsi Conditioner Untuk Rambut Sehat Dan Berkilau

Lidah buaya juga mengandung protein, vitamin dan mineral yang tinggi sehingga dapat menutrisi rambut dan membuat rambut jadi lebih kuat, lembut, sehat dan berkilau.

Cara menggunakan lidah buaya untuk rambut

Cara yang diajarkan padaku dimulai dengan memilih lidah buaya hang berukuran besar, gunakan bagian yang besarnya. Kemudian belah lidah buaya menjadi dua bagian dan kerok isinya menggunakan sendok. Simpan daging lidah buaya ke dalam mangkuk. Setelah itu lembutkan hingga menyerupai gel. Lalu oleskan secara merata ke rambut.

Biasanya aku lakukan sebelum keramas ketika rambut masih kering. Agak sedikit ditekan agar lidah buaya meresap dikepala.

Mungkin bagi sebagian orang cara ini terlihat ekstreem dan geli. Sama seperti dulu ketika pertama kali aku mencoba cara ini. Aku agak geli sama lendirnya dan baunya yang menurutku tanaman banget. Tapi karena hasilnya sangat memuaskan terpaksa aku lanjutkan.

Sekarang sih aku pengen yang praktis aja, maunya langsung keramas aja gak perlu repot-repot hancurin lidah buaya dulu, mana sekaramg udah gak ada lidah buaya di rumah. Maunya langsung bilas tapi tetap terbuat dari bahan herbal.

Natur Aloe Vera Shampoo

natur aloe vera

Ternyata Natur mewujudkan keinginanku. Natur mengeluarkan varian baru Shampoo dengan ekstra Aloe Vera. Seperti yang kita tahu Natur sudah terkenal dengan shampoo herbalnya yang ampuh mengatasi kerontokan. Varian Natur Aloe Vera ini memberikan klaim mengatasi rambut rontok selama 14 hari. Apakah terbukti?

Kali ini aku menantang diri untuk membuktikan klaim tersebut. Selama 14 hari terakhir ini aku menggunakan Natur Aloe Vera sebagai shampooku.

Aku suka sama wanginya, gak terlalu herbal dan gak terlalu bau tanaman banget. Enak! Teksturnya lembut dan memberikan langsung memberikan efek lembut dirambut.

Selama 14 hari ini, mulai tumbuh rambut-rambut baru yang aku yakini berasal dari pemakaian rutin Natur Aloe Vera.

Kesimpulannya aku suka sama produknya, klaimnya dapat menebalkan dan menutrisi rambut cukup berpengaruh terhadap kondisi kepalaku.

Baca lagi: [Review] Natur Shampoo dan Hair Mask Extract Ginseng

[Review] Grafen Hinoki Shampoo Untuk Atasi Rambut rontok

[Review] Azalea Gentle Facial Wash Wonder Skin (Pink) Untuk Kulit Normal

Natur Hair Mist Aloe Vera

Natur juga mengeluarkan varian Hair mist dengan kandungan Aloe Vera. Aku suka sekali sama hair mistnya karena wanginya yang menyegarkan. Digunakan rutin setiap hari sehabis keramas atau ketika beraktivitas juga oke. Hasilnya rambut tetap wangi dan lembut sepanjang hari.

***

Natur gak pernah berhenti untuk berinovasi, bisa dilihat dari semakin banyaknya varian Natur sekarang. Gak heran kalau Natur masih tetap bertahan hingga sekarang.

 

https://irraoctavia.com/

Comments 27

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *